GBWC merupakan kependekan dari Gunpla Builder World Cup. Eveni ini merupakan event bergengsi para builder Gundam tidak hanya skala nasional bahkan internasional! Seleksi secara nasional dilakukan untuk mewakili masing-masing negara untuk maju menjadi juara dunia! Event Gunpla Builder World Cup ini sendiri sudah dimulai sejak tahun 2011 dan diikuti oleh 16 negara yang ada didunia. Tentunya event ini merupakan satu-satunya event Gunpla resmi dari Bandai.
Sebagai satu-satunya official Gunpla yang dilombakan oleh Bandai. GBWC memiliki berbagai macam kategori yang dilombakan berdasarkan usia yaitu Open Category A dengan umur 15 sampai 20 tahun Open Category B dengan umur 21 tahun keatas Junior Category dengan umur 11 tahun hingga 14 tahun
Tidak usah takut untuk mengikuti lomba Gunpla Builder World Cup ini. Meskipun masih tergolong amatir seperti admin bisa kok entry, yang penting kit yang digunakan harus milik Bandai ya! Terpenting adalah originalitas, begitu kata teman eadmin yang mengikuti lomba Gunpla Builder World Cup ini. Disinilah event yang akan mengasah sejauh mana kemampuan kita sebagai builder gunpla. Bertemu builder-builder hebat se-Indonesia tentunya akan memberikan tekanan tersendiri. Namun dibalik tekana tersebut tentunya kita akan menghasilkan hasil dari kemampuan terbaik kita sebagai seorang builder gunpla.